Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body Goals

Gak perlu mahal kok...

Di era yang serba instan ini seolah semua ingin dimiliki dengan cara yang instan juga. Mulai dari kebutuhan hidup sampai dengan pola dan gaya hidup kita. Seperti halnya kesehatan, bukan lagi menjadi kebutuhan, tapi juga menjadi pola hidup yang harus dipenuhi. Bagi sebagian besar wanita, kecantikan bukan hanya berasal dari wajah yang dipoles dengan make up, atau pakaian yang selalu update, tapi juga dari fisik yang sehat. Lebih-lebih kalau bisa punya 'body goals'.

Namun hal ini sulit untuk didapatkan oleh mereka yang sibuk bekerja atau setidaknya tidak punya waktu untuk pergi berolahraga di luar rumah. Ibu rumah tangga mungkin mengalami hal ini. Tapi tenang saja, ternyata beberapa kegiatan ini memberikan hasil yang sama dengan olahraga yang kamu lakukan di luar rumah lo. Kalori yang kamu keluarkan sama dengan saat kamu berolahraga di tempat gym. 

1. Mencuci pakaian (280 Kalori)

Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body Goalsscienceabc.com

Salah satu pekerjaan wajib seorang ibu rumah tangga adalah mencuci pakaian. Nyatanya mencuci pakaian mampu menguras kalori yang kita miliki. Tapi apa jadinya jika saya mencuci dengan mesin cuci? Bukannya tidak mengurangi kalori saya? Tentu saja tidak begitu. Meski mencuci dengan mesin cuci, kegiatan menjemur, mengangkat jemuran, melibat, menyetrika dan memasukkan ke dalam lemari juga membuat kalorimu akan berkurang.

2. Menyapu (136 kalori)

Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body Goalswomansday.com

Nah, kegiatan yang ini tentu membuat kalorimu berkurang. Terlebih saat kamu memiliki rumah yang sedikit lebih luas. Kegiatan menyapu akan mengurangi beberapa kalori dalam sehari. Jangan melewatkan sela-sela. Selain bisa membersihkan kotoran di lantai, kamu juga sekalian berolahraga bukan?

3. Mengepel Lantai (400 kalori)

Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body Goalsthespruce.com

Sejalan dengan menyapu lantai, mengepel lantai rumah juga akan membakar kalorimu. Sejam kamu mengepel lantai, menggunakan alat atau hanya bermodal kain saja akan membakar kalori hingga 400 kalori. Kamu bisa mulai dari jalanan di rumah sampai pada sela-sela yang sulit dijangkau.

4. Mencuci Piring (265 Kalori)

Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body Goalsupi.com

Mencuci piring juga akan membuatmu kehilangan 200an kalori. Meletakkan piring di lemari juga akan membantumu mengurangi kalori.

5. Membersihkan Jendela atau bingkai foto (167)

Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body Goalsbombusbee.com

Saat kamu membersihkan rumah, jangan lupa dengan jendela, kaca dan juga bingkai foto di rumahmu. Membersihkan beberapa sisi ini akan mengurangi 167 kalori di dalam tubuhmu. Selain membuat jendela kinclong, kamu juga bisa meregangkan otot dengan membersihkan jendela.

6. Berkebun (325 kalori)

Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body Goalscapitalgardens.co.uk

Wah, untuk kamu yang suka berkebun, selamat! Berkebun selama satu jam membantumu mengurangi 325 kalori di dalam tubuh. Mulai dari mencangkul, menanam bunga, menyiram sampai dengan menyapu halaman. Kamu bukan hanya bisa menata indah taman di rumahmu. Tapi kalorimu juga akan banyak terbakar dengan aktivitas ini.

7. Mencuci sepeda motor atau mobil (153 kalori)

Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body Goalswashmecarwashes.co

Wah, jarang memang ada wanita yang mencuci kendaraannya sendiri. Tapi jika kamu mau mencoba, kamu akan kehilangan 153 kalori di tubuhmu dengan aktivitas ini. 

8. Membersihkan kamar mandi (180 kalori)

Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body Goalsbooktoclean.com

Membersihkan rumah rasanya kurang lengkap jika kamu tidak membersihkan kamar mandi juga. Terlebih saat kamu memiliki beberapa kamar mandi di rumahmu, aktivitas ini akan menguras banyak tenagamu.

9. Mendekor ulang perabot rumah (267 kalori)

Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body GoalsPinterest.com

Yang terakhir adalah mendekor ulang perabot rumahmu. Mulai dari ruang keluarga, ruang tamu, ruang makan, kamar tidur sampai dengan ruangan pribadimu lainnya. Kamu akan banyak kehilangan kalori terlebih saat memindahkan meja, kasur sampai dengan menata ulang tatanan perabot lainnya.

10. Di rumah bukan halangan untuk tetap sehat dan punya body goals 'kan?

Ternyata 9 Kegiatan di Rumah Ini Bikin Kamu Sehat dan Punya Body Goalshgtv.com

Nah, gimana? Sudah tahu kan olahraga apa yang cocok kamu lakukan meski kamu sibuk dan enggan pergi keluar rumah? Olahraga ini cocok untuk kamu yang berencana untuk menjadi seorang istri maupun ibu rumah tangga nantinya. 

Nelsi Islamiyati Photo Verified Writer Nelsi Islamiyati

Menulis adalah salah satu terapi terbaik saat kita mulai lelah berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya